iklan ats

menu

Resep Lumpia

Resep Lumpia

resep lumpia, cara membuat lumpia, cara bikin lumpia, lumpia goreng, lumpia semarang

Bahan kulit Lumpia :
1. Telur 2 butir
2. Tepung terigu 200 gram
3. 600 ml air
4. 1 bungkus royko
5. 1 butir telur kocok lepas ( untuk perekat kulit )

Bahan isi Lumpia :
1. Touge
2. Daun bawang iris kecil kecil
3. Wortel parut sawut
4. Merica secukupnya
5. Bawang putih 3 siung
6. Garam secukupnya
7. Gula pasir secukupnya

Membuat kulit Lumpia :
Mix telur, royko hingga tercampur rata. Masukkan terigu dan tambahkan air sedikit demi sedikit sambil di aduk. Tambahkan 1 sdm Minyak sayur kedalam adonan dan aduk hingga tercampur rata.
Panaskan Teflon setelah panas masukan sedikit adonan dan ratakan.
Panggang Teflon dengan api kecil. Setelan bagian penggir adonan tampak mengelupas berarti adonan kulit LUMPIA sudah matang. Ulangi langkah tadi hingga adonan habis.

Membuat isian Lumpia :
Tumbuk bawang putih, merica lalu di sangrai hingga harum, tambahkan gram dan gula pasir. Masukkan wortel, touge, daun bawang hingga matang, Angkat dan tiriskan Masukan isian secukupnya kedalam kulit dan lipat. Dan Goreng Lumpia hingga warnanya menguning angkat dan tiriskan.

Untuk lebih jelasnya silahkan klik video RESEP LUMPIA

Resep Risoles

Resep Risoles


resep risoles, cara membuat risoles, bikin risoles, risoles


Bahan kulit risoles:
1. Telur 2 butir
2. Tepung terigu 200 gram
3. 600 ml air
4. 1 bungkus royko
5. Tepung panir
6. 1 butir telur kocok lepas ( untuk perekat kulit )

Bahan isi risoles:
1. Ketang potng dadu, dan digoreng
2. Wortel potong kecil kecil
3. Merica secukupnya
4. Bawang putih 3 siung
5. Garam secukupnya
6. Gula pasir secukupnya

Cara membuat kulit risoles :
Mix telur, royko hingga tercampur rata. Masukkan terigu dan tambahkan air sedikit demi sedikit sambil di aduk. Tambahkan 1 sdm Minyak sayur kedalam adonan dan aduk hingga tercampur rata.
Panaskan Teflon setelah panas masukan sedikit adonan dan ratakan. Panggang Teflon dengan api kecil. Setelan bagian penggir adonan tampak mengelupas berarti adonan kulit sudah matang. Ulangi langkah tadi hingga adonan KULIT RISOLES habis.

Membuat isian risoles :
Tumbuk halus kentang yang sudah di goreng Tumbuk bawang putih, merica lalu di sangrai hingga harum, tambahkan gram dan gula pasir. Masukkan wortel hingga setengah matang, lalu tambahkan kentang dan aduk hingga kalis. Masukan isian secukupnya kedalam kulit dan lipat. Setelah itu celupkan pada telur yang sudah disiapkan untuk perekat kulit. Lalu taburi dengan tepung panir. Goreng RISOLES hingga warnanya menguning angkat dan tiriskan.

Untuk lebih jelasnya, silahkan klik video Resep RISOLES

Resep Kue Putu Ayu





Resep kue Putu ayu

Bahan – bahan :
1. Gula pasir 500 gram
2. Tepung terigu 500 gram
3. Telur 6 butir
4. Vanili ¼ sdt
5. Santan dua gelas
6. Pewarna makanan
7. Ovalet 1 sdm
8. Minyak sayur secukupnya
9. Parutan kelapa

Cara Membuat :
Mix gula, telur, ovalet, vanili, pewarna secukupnya hingga mengembang, lalu masukkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk. Setelah tercampur rata tambahkan Tepung terigu, aduk hingga rata.
Masukan sedikit kelapa parut kedalam cetakan yang sudah dilapisi Minyak sayur, lalu masukkan adonan.
Kukus adonan selama kurang lebih 15 menit dan selah matang angkat dan pisahkan KUE PUTU AYU dari cetakan. Kue siap disajikan : )

Untuk lebih jelasnya silahkan simak video Resep KUE PUTU AYU

Resep bolu kukus

Resep bolu kukus

resep bolu kukus, bolu kukus mekar, cara membuat bolu kukus, kue bolu kukus, kue bolu kukus mekar

Berikut ini kami bagikan resep dan cara membuat Kue bolu kukus mekar dengan wariasi warna.

Bahan – bahan :
1. Gula pasir 500 gram
2. Tepung terigu 500 gram
3. Telur 6 butir
4. Vanili ¼ sdt
5. Air dua gelas
6. Pewarna makanan
7. Ovalet 1 sdm

Alat :
1. Cetakan kue bolu kukus
2. Kertas roti bolu kukus

Cara membuat :
Campur gula, telur, ovalet dan vanili aduk hingga mengembang, lalu masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk. Setelah tercampur rata tambahkan Tepung terigu dan aduk hingga rata.
Sisihkan sebagian adonan untuk di campur dengan pewarna ( dipakai untuk variasi warna pada permukaan adonan ).
Selanjutnya masukan adonan kedalam cetakan yang sudah dilapisi kertas kue, pada permukaan adonan tambahkan dengan sedikit adonan yang sudah di beri pewarna. Kukus selama kurang lebih 15 menit, setelah matang angkat dan pisahkan KUE BOLU KUKUS dari cetakan.

Untuk lebih jelasnya silahkan simak Video Resep KUE BOLU KUKUS MEKAR

Resep Membuat Kue Karamel | Sarang Semut | Caramel

RESEP KUE KARAMEL SARANG SEMUT



Kue karamel atau biasa disebut kue bolu sarang semut adalah kue dengan bahan dasar gula pasir. Pada proses pembuatan kue karamel, gula pasir dicairkan terlebih dahulu baru setelah itu dicampurkan dengan bahan adonan kue.
Bahan – bahan tersebut adalah
1. Gula Pasir  500 gram  ( dicairkan )
2. Tepung Terigu 350 gram
3. Telur 6 butir
4. Mentega 125 gram ( dicairkan )
5. Susu kental manis putih 0,5 kaleng (Skm )
6. Soda kue 1 sdm
7. Vanili 0.5 sdt
8. Air 2 gelas


Adapun proses atau langkah pembuatan kue karamel Sarang semut, adalah sebagai berikut :
1. Sangrai gula pasir dengan api kecil, setelah mencair tambahkan air sedikit demi sedikit. Setelah semua mencair angkat dan sisihkan.
2. Campurkan atau Mix telur, vanili, soda kue dan susu mix hingga rata
3. Tambahkan Tepung terigu  dan mentega cair aduk hingga rata.
4. Tambahkan gula yang sudah dicairkan dan aduk hingga rata. Selanjutnya siapkan Loyang yang sudah di olesi dengan mentega lalu Masukan adonan kue karamel ke dalam Loyang. Masukkan atau panggang adonan Kue karamel sarang semut ke dalam oven dengan api kecil, kurang lebih kurang lebih 30 menit.

NB :
Kalau ditusuk dengan garpu Adonan Kue Karamel sudah tidak lengket, berarti kue Karamel sudah matang.
untuk lebih jelasnya silahkan simak dengan urut video berikut ini